Cara Membuat Blog Gratis di Blogger

Diposting pada

Blogger, atau lebih dikenal dengan blogspot adalah platform dari google untuk membuat website secara gratis. 100% gratis, bisa dicustom domain, serta bisa dimonetize google adsense. Itu tiga keungulan utama blogger.

Dalam kesempatan kali ini, saya akan memandu Anda yang ingin memulai ngeblog dengan platform blogger. Cara membuatnya sangatlah mudah, cukup dengan modal akun google saja.

Manfaat memiliki blog

Memiliki blog alias website memiliki banyak manfaat. Blog adalah tempatnya orang datang mencari, bukan kita datang menawari. Mereka datang dari pencarian di google. Sehingga keuntungannya adalah, apabila kita jualan yang datang merupakan orang-orang yang tepat & benar-benar minat.

  1. Blog sebagai branding diri, atau bagaimanan orang akan mengenal & mendatangi kita.
  2. Tempat menaruh portofolio dari pekerjaan kita. Misal, nggak sempat urus blog. Taruh aja portofolio hasil pekerjaan kita disitu, orang bisa tertarik dan menggunakan jasa/produk kita.
  3. Tempat berbagi tips, ilmu kepada orang lain sesuai bidang / passion kita. Akan lebih baik, jika blog yang kita buat sesuai dengan niche.
  4. Bisa menghasilkan uang. Ada banyak cara, seperti jualan produk, jasa, affiliasi & penayangan iklan semisal google adsense, mgid, galaksion, dll.

Setelah tahu segudang manfaatnya, so. Tunggu apa lagi?

Waktunya bikin blog!

Step by Step membuat blog Gratis

Berikut ini step by step langkah membuat blog gratis dengan blogspot / blogger.

1 Buka Blogger.com

membuat blog dengan blogger

Buka www.blogger.com kemudian langsung klik, buat blog Anda.

2 Login dengan akun gmail

Login dengan akun gmail

Kemudian login dengan akun gmail kamu. Klik selanjutnya, jika sudah. Isikan sandi. Klik selanjutnya.

3 Kasih Nama

Nama blog

Nama blog, adalah nama yang tampil di header atas halaman. Kamu bisa kasih nama dengan nama kamu, atau nama bisnis kamu.

4 Buat Url Blogger

url blogger

Url blogger adalah alamat yang akan tampil di website, misalnya introvertitukeren.blogspot.com. Dalam membuat alamat url, pastikan menemukan alamat yang masih tersedia. Jika sudah tersedia, klik tombol berikutnya.

5 Pilih nama yang akan ditampilkan.

nama blog

Konfirmasikan nama, dan sudahi dengan mengklik tombol selesai.

6. Selesai

tampilan bloger

Selesai. Begini tampilan blogger, yang sudah selesai.

Selanjutnya, setelah blog selesai dibuat. Maka, yang harus dilakulan adalah setting-setting dasar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.